FAKTOR-FAKTOR PENGHAMBAT DALAM SKRINING KANKER SERVIKS: LITERATUR REVIEW
Keywords:
Kanker Serviks, Penghambat, Skrining, PerempuanAbstract
Kanker serviks merupakan penyakit yang selain dapat dicegah, juga dapat disembuhkan jika dideteksi sejak dini dan diobati dengan tepat. Saat ini kanker serviks berada pada urutan keempat jenis kanker yang banyak terjadi pada wanita setelah kanker payudara, paru-paru, dan kolorektal. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor penghambat dalam skrining kanker serviks pada wanita. Metode penelitian ini menggunakan literatur review. Penelusuran menggunakan database PubMed, ScieceDirect, dan Google Scholar tahun publikasi 2020 sampai dengan 2024 dan mendapatkan 10 artikel yang relevan sesuai dengan kriteria inklusi yang ditetapkan. Hasil review menunjukkan bahwa faktor-faktor yang menghambat perempuan dalam melaksanakan skrining kanker serviks diantaranya kurangnya kesadaran dan informasi tentang metode skrining, serta tidak adanya anjuran dari tenaga medis. Hambatan lain termasuk kepercayaan budaya dan agama, keterbatasan layanan di sektor kesehatan lokal, dan ketidaknyamanan bagi perempuan muda. Hambatan finansial juga signifikan mempengaruhi pasrtisipasi skrining, termasuk biaya konsultasi dan perawatan tindak lanjut. Kendala emosional dan ketakutan terkait kanker juga menjadi hambatan utama, terutama bagi wanita yang lebih muda..